PT. Himawan Putra

grafik

PERKEMBANGAN BISNIS BENGKEL MOBIL DI INDONESIA

Perkembangan bisnis bengkel mobil di Indonesia saat ini jumlahnya semakin banyak karena adanya kenaikan jumlah penjualan mobil.

Sumber: Gaikindo

Berdasarkan data penjualan mobil dari Januari hingga November 2019-2021 oleh Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), menunjukkan bahwa penjualan mobil meningkat. Penjualan sempat menurun karena pandemi dan mulai bangkit karena adanya dorongan stimulus pemerintah lewat PPnBM (Pajak Penjualan atas Barang Mewah) 0% yang berhasil membangkitkan perekonomian otomotif. Berdasarkan grafik di atas, semua merek mengalami penurunan penjualan di tahun 2020, dan kemudian bangkit kembali di tahun 2020. Toyota telah berhasil terjual sebanyak 263.061 unit. Disusul dengan Daihatsu yang berhasil menjual 149.077 unit dan mengalami kenaikan sebesar 77% saat 2021. Selanjutnya ditempati oleh Mitsubishi Motor dengan kenaikan sebesar 83.2% dan penjualan sebanyak 93.347 unit di tahun 2021. Penjualan Honda sempat menurun, namun bangkit kembali sebesar 24.5% di tahun 2020, dan Isuzu ikut naik sebesar 64.2% dengan total unit terjual 24.027. Maka, disimpulkan bahwa kebutuhan untuk perawatan atau perbaikan mobil juga akan semakin meningkat dan berkembang seiring dengan bertambahnya jumlah penjualan mobil.

Bisnis bengkel mobil ini akan berkembang dan patut diperhitungkan karena adanya kenaikan jumlah penjualan mobil.

Berikut hal-hal yang perlu diperhatikan saat membuka usaha bengkel:

  1. Pencarian lahan untuk usaha. Tempat yang strategis merupakan point penting, dimana tempat yang sering dilakui akan lebih diminati.
  2. Perlengkapan dan peralatan. Mencari distributor peralatan dan perlengkapan yang lengkap harus dilakukan untuk menunjang usaha bengkel mobil yang akan dibuka. Jika peralatan dan perlengkapan kurang lengkap, tentu akan menghambat pekerjaan, bahkan pekerjaan akhirnya tidak tuntas.
  3. Menyiapkan montir yang berpengalaman. Montir yang sudah ahli akan menangani kendaraan dengan lebih efisien.
  4. Kualitas pelayanan juga tidak kalah penting. Dengan menawarkan kualitas pelayanan yang terbaik, pelanggan akan puas dengan jasa yang diberikan dan akan datang kembali jika membutuhkan perbaikan untuk kendaraannya.
  5. Melakukan promosi. Promosi tidak hanya dapat dilakukan secara offline dengan memasang banner, tetapi juga dapat dilakukan secara online menggunakan media sosial seperti Instagram, Facebook, Twitter, ataupun platform lainnya sehingga bisnis bengkel mobil akan lebih berkembang. Sosial media dapat dimanfaatkan untuk memposting konten menarik seputar bengkel, informasi tarif pelayanan, macam-macam layanan yang diberikan, hingga testimoni langsung dari pelanggan.

Bisnis bengkel mobil tidak luput dari kebutuhan akan equipment yang lengkap, dan Himawan Putra sebagai pelopor di bidang peralatan otomotif di Indonesia yang sudah berdiri sejak tahun 1983 dapat mendampingi dan membantu mengembangkan bisnis bengkel mobil untuk ke tahap selanjutnya. Tidak hanya menunjang pekerjaan, peralatan bengkel otomotif yang disediakan oleh Himawan Putra juga akan membuat bengkel Anda lebih efisien, lengkap, dan menguntungkan. Himawan Putra siap membantu bengkel Anda dengan teknologi mutakhir sekelas Hunter, Corghi, Car-O-Liner, Josam, Autopstenhoj, dan lain-lain. Peralatan yang Himawan Putra sediakan adalah mulai dari balancing, spooring, heavy duty, motor, dan masih banyak lagi. Himawan Putra juga melayani after sales yaitu memastikan pihak pembeli sudah merasa puas dengan layanan yang diberikan dan membantu pelanggan jika mengalami kesulitan, sehingga terjalin hubungan yang baik antara pihak penjual dan pihak pembeli. Jadi, tunggu apa lagi? Jadikan Himawan Putra sebagai solusi untuk mengembangkan bisnis bengkel mobil Anda.

Kirim pesan
WhatsApp
Terima kasih,
Kami ada promo untuk bulan ini.
Silahkan lanjut chat untuk informasi lebih lanjut.