PT. Himawan Putra

Rubicon

MENEPIS MITOS “RUBICON TAK BISA SPOORING”

Sangat menyebalkan sekali ketika mobil kesayangan kita menemukan masalah yang susah diatasi bengkel.

Perlu diketahui bahwa sekarang ada mesin balancing yang mampu mengidentifikasi tarikan, dengan kemampuan mesin membaca gaya lateral mempercepat montir untuk menyelesaikan “mobil narik” yang bukan dari spooring.

Ngga perlu lagi merotasi ban secara manual untuk mencari posisi ban yang pas, seperti yang di lakukan bengkel -bengkel tradisional, pastinya sangat menyita waktu.

Dengan mesin ini tentunya membuat pekerjaan montir lebih mudah.

Seperti kasus ini.

Seorang customer yang komplain mobil Rubiconnya selalu narik padahal sudah melakukan spooring berkali – kali tapi masalah tidak ditemukan. 

Kemudian apa yang dilakukan bengkel untuk menangani mobil tersebut?.

Setelah montir melakukan inspeksi suspensi, rem, kemudi. Juga melakukan spooring ulang, ternyata camber dan caster dilihat tidak bermasalah, sehingga dipakailah mesin Hunter Road Force untuk mengkonpensasi tarikan yang ada pada mobil Rubicon ternyata diakibatkan gaya lateral pada ban.

Mengapa harus menggunakan mesin Hunter RFE jika menemui kasus seperti ini.

Hunter RFE adalah satu – satunya mesin yang mampu menditeksi gaya lateral akibat conicity pada ban (ban kerucut) yang menyebabkan kendaraan cenderung narik ke salah satu sisi.

https://www.youtube.com/watch?v=rCmqMzgaJYQ&list=PLoCm88IrvvMcx-ryFIZf4TC7MGBssfOLJ&index=3&t=0s 

Berikut 3 ciri – ciri spooring yang berhasil.

Capaian sebuah spooring ditentukan oleh 3 hal ini, yaitu :

1. Setir lurus.

2. Mobil lurus.

3. Ban abis rata.

Ketika sebuah proses dilakukan dengan baik dan benar tentunya akan mendapatkan hasil yang tepat dan memuaskan. Walaupun proses tersebut membutuhkan biaya diatas harga pasaran, akan tetapi hasil yang didapat tentunya menyesuaikan harga yang dikeluarkan, alhasil kita akan merasa puas karena permasalahan selesai.

Itulah pentingnya mengidentifikasi sebuah masalah pada mobil agar benar – benar tepat memberikan solusi, seperti seorang dokter yang memberikan obat kepada pasien setelah melakukan diagnosa kepada pasiennya barulah dokter menentukan obat mana yang perlu diberikan pada pasiennya agar bisa menyembuhkan keluhan pasiennya.

Begitu juga pada saat anda di bengkel perlu sekali interview ke pada anda untuk menentukan langkah – langkah yang tepat mengatasi keluhan mobil anda.

Kirim pesan
WhatsApp
Terima kasih,
Kami ada promo untuk bulan ini.
Silahkan lanjut chat untuk informasi lebih lanjut.