HUNTER Engineering Company adalah pemimpin dalam alignment system , pelayanan roda, ban, dan sistem pengereman. Peralatan Hunter disetujui dan digunakan oleh produsen kendaraan , dealer mobil dan truk, dealer ban dan fasilitas servis di seluruh dunia.
SEJARAH HUNTER ENGINEERING COMPANY
Lee Hunter & Hunter Engineering
Asal muasal Hunter Engineering Company adalah dari aki mobil yang habis. Lee Hunter Jr., seorang murid arsitektur umur 23 di St. Louis, sering mengalami masalah baterai di mobil konvertibel Packard nya.
Walaupun pakar-pakar bilang mustahil, Lee Hunter menciptakan cara untuk mengisi baterai mobil dengan cepat. Lalu, ia mendirikan perushaan yang sangat sukses untuk produksi dan menjual penemuan-penemuan lainnya yang merombak industri perawatan mobil.
Saat ini, Hunter Engineering Company merancang, memproduksi, dan menjual berbagai macam peralatan servis mobil untuk pasar dunia. Di antara produk Hunter, ada sistem wheel alignment PC maupun Windows, wheel balancer computer, tire changer serba bisa, bubut rem mobil dan meja, lift kendaraan dengan banyak fitur, dan alat inspeksi yang menghemat biaya.
Sejak berdirinya di tahun 1946, Hunter selalu mempersembahkan teknologi yang terbaru dan terbaik. Ciri khas ini dipertahankan sampai saat ini oleh divisi Research & Development, yang memiliki 70+ insinyur dan 350+ paten. Penemuan-penemuan Lee Hunter Jr., pendiri Hunter Engineering Company, menempatkannya dalam Automotive Hall of Fame, bersama-sama dengan Henry Ford, Louis Chevrolet, Walter P. Chrysler, dan Soichiro Honda.
1930-an
Kwikurent, charger baterai cepat pertama di dunia, mengurangi waktu charge dari 24+ jam ke dibawah 1 jam, dampaknya baterai tidak perlu dikeluarkan dari mobil. Ini dulu revolusi industri yang dijual secepat diproduksi oleh perusahaan.
Kwikurent 1936
1938
Dengan tujuan memperkecil desain nya, Lee Hunter menciptakan Rocket Special, yang sudah termasuk dual-charge test meter yang bisa analisa gravitasi tekanan dalam 10 detik, dan output 100-ampere agar charge sangat cepat. Mesin ini juga menggunakan listrik 110-volt yang lebih umum.
Rocket Special 1938
1940-an
Setelah berjasa di U.S. Army Corps of Engineers dan Ordnance Corps di Perang Dunia II, Lee Hunter kembali ke St. Louis untuk mendirikan Hunter Engineering Company di Hunter Avenue di Ladue, Missouri.
Pulang ke rumah 1946
1940-an
Tune-In wheel balancer, produk perdana Hunter Engineering, adalah balancer on-car revolusioner dan penciptaan Lee Hunter.
Tune-In wheel balancer 1946
1940-an
Formulir 8-T, diproduksi pada bulan Juni 1949, adalah brosur produk pertama perusahaan.
Brosur pertama 1949
1950-an
Lee Hunter mulai merakit yang nantinya akan menjadi tim khusus sales dan service terbesar dalam industri permesinan servis ban.
Tim sales & service 1950
1950-an
Perwakilan sales menjadi pemicu pertumbuhan Hunter Engineering. Sales meeting dan foto grup menjadi tradisi Hunter.
Sales meeting 1952
1950-an
General Motors buka pabrik di St. Louis untuk produksi Corvette. Instalasi khusus ini memastikan setiap roda Corvette di balance dengan mesin Hunter.
Persetujuan GM 1953
1950-an
Hunter Engineering merancang sistem wheel alignment Lite-A-Line. Tidak lama, ia menjadi standar industri.
Lite-A-Line 1955
1950-an
Hunter merancang berbagai konfigurasi untuk sistem Lite-A-Line.
Konfigurasi lain 1955
occupation1960-an
Karyawan Hunter Engineering sedikit tapi terus bertumbuh. Di foto ini, ada department Engineering, Periklanan, dan Inspeksi, bekerja sama.
Karyawan Hunter 1960
1960-an
“Happy Hunter” adalah karakter yang selalu tampil di video iklan dan training Hunter.
"Happy Hunter" 1962
1960-an
Rapat sales tahunan 1962 dilaksanakan di St. Louis.
Rapat sales 1962
1960-an
Fasilitas awal Hunter sudah tidak cukup, jadi mereka pindah ke kampus 23 hektar di sebelah airport St. Louis. Lokasi baru ini ada kantor baru dan pabrik yang lebih dari tiga kali lipat lebih besar dari yang pertama.
Relokasi & expansi 1964
1960-an
Setelah pengetesan yang menyeluruh, Ford Motor Company memilih Hunter sebagai satu-satunya supplier mesin alignment dan balancing untuk mereka.
Bermitra dengan Ford 1964
1960-an
Sistem alignment Hunter bisa menangani aplikasi heavy-duty.
Alignment heavy-duty 1967
1960-an
Hunter terus mengembangkan keberadaannya di pameran industri ternama di Amerika Serikat dan Kanada.
Pameran 1967
1960-an
Sistem Compute-A-Line F-60 dan F-70 adalah sistem dinamik wheel alignment pertama di industri. Penyetelan dapat dilakukan tanpa menggerakkan kendaraan dan saat roda dibelokkan.
Compute-A-Line 1969
1970-an
Pusat Riset & Pelatihan Hunter dibuka di sebelah kantor pusat.
Pusat Riset & Pelatihan 1973
1970-an
Hunter memperkenalkan balancer seri Rapid, dan ini membuka pintu untuk mulainya balancing dinamis dimana roda dilepas dulu.
Balancer seri Rapid 1974
1970-an
S4 Electron-A-Line adalah sistem dengan meteran elektronik pertama yang ada pengukuran camber, caster, dan toe elektronik, dan kompensasi runout roda elektronik.
S4 Electron-A-Line 1974
1970-an
Ride Perfection Center (Pusat Penyempurnaan Perjalanan) Hunter sedang bekerja. RPC mengurangi tekanan pada bagian-bagian di sidewall untuk mengurangi variasi gaya radial.
Ride Perfection Center 1974
1970-an
Sistem Lite-A-Line pertama (kiri) ditemani seri aligner S5 Electron-A-Line, Tune-A-Line II, dan Autron-A-Line. Sistem alignment lanjutan enjadi fokus utama Hunter.
Sistem alignment lanjutan 1975
1970-an
Hunter buka pabrik di Durant, Mississippi, untuk memenuhi permintaan untuk lini produk yang terus bertumbuh. Daerah yang sekitarnya merah menunjukkan layout fasilitas asli 1976.
Pabrik Durant, Mississippi 1976
1970-an
S7 Electron-A-Line dari Hunter memperkenalkan prinsip thrust-line ke wheel alignment, dan ini menjadi fondasi teknologi modern four-wheel alignment.
S7 Elektron-A-Line 1979
1980-an
Stephen F. Brauer ditunjuk sebagai Presiden Direktur, perubahan pimpinan pertama sejak Lee Hunter mendirikan Hunter Engineering. Brauer memimpin perusahaan ke dalam periode pertumbuhan cepat dengan integrasi teknologi komputer baru.
Pengalihan pimpinan 1981
1980-an
Wheel aligner dengan display CRT pertama menunjukkan pengukuran di layer ke teknisi.
Wheel aligner A111 1982
1980-an
Organisasi lapangan yang terus tumbuh menghadiri meeting nasional sales dan service 1983, dari tanggal 21 – 24 September
Meeting sales & service 1983
1980-an
Pabrik baru di Raymond, Mississippi, mulai dibangun, dan buka di tahun berikutnya.
Pabrik Raymond, Mississippi 1984
1980-an
C111 mulai diproduksi pada Januari 1985, dibantu dengan “Old Forester” — pemberkatan tradisional untuk produk baru.
Wheel aligner C111 1985
1980-an
Lee Hunter menemui distributor Hunter di Jepang, Iyasaka Ltd., menjaga kemitraan kuat yang mulai hampir ¼ abad yang lalu, di tahun 1960an.
Kemitraan kuat 1986
1980-an
Sensor yang dipasang di roda pertama yang menghitung pengukuran pada sensornya sendiri (nenek moyangnya sensor seri DSP) mengukur alignment secara cepat dan tepat.
Sensor pasang di roda 1987
1980-an
Lift RL berfitur sliding plate belakang yang mengambang, kit untuk selang angin, tangga kerja, dan lubang turntable.
Lift RL 1988
1980-an
Mesin uji rem computer B400 bisa mengukur kinerja rem dalam proses drive through 4 menit.
Uji rem 1989
1990-an
Hunter Super Service Center dibuka dan berfungsi sebagai pusat distribusi spare part di A.S.
Hunter Service Center 1991
1990-an
WinAlign® diakui sebagai sistem alignment kendaraan berdasar Windows® pertama.
Kemitraan Windows® 1992
1990-an
Lee Hunter diangkat masuk ke Automotive Hall of Fame, dimana beliau bersebelahan dengan figure berpengaruh seperti Henry Ford, Louis Chevrolet, Walter P. Chrysler and Soichiro Honda.
Automotive Hall of Fame 1992
1990-an
Balancer DSP9000 adalah yang pertama menggunakan digital signal processing untuk ketepatan yang tidak tertandingi.
Balancer DSP9000 1993
1990-an
Truck Safety Center (Pusat Keselamatan Truck) memperluas riset, pengembangan produk, dan pelatihan teknisi untuk kendaraan heavy-duty.
Truck Safety Center 1993
1990-an
P211 adalah mesin alignment berdasar PC yang pertama, dengan software WinAlign® berdasar Windows® dan sensor seri DSP200
Sistem alignment P211 1993
1990-an
TC325 menonjolkan sistem penjepit “tulip”, khusus di Hunter, desain ergonomis, dan mounting arm berartikulasi 3-titik – fitur-fitur yang masih ada di banyak tire changer Hunter bahkan sampai hari ini.
Tire changer TC325 1995
occupation1990-an
Sensor wheel alignment seri DSP200 dan DSP250 menjadi standar industri, dengan garis infrared yang menyatu untuk mengukur alignment dengan tepat.
Sensor seri DSP200 1995
1990-an
BL500 adalah bubut rem pertama yang membawa teknologi Digi-Cal, yang bisa langsung mengukur drum maupun rotor untuk membantu teknisi mengetahui total indicated runout.
Bubut rem BL500 1996
1990-an
Sistem alignment seri 411 menonholkan teknologi pemimpin industri, seperti hardware PC paling canggih.
Sistem alignment seri 411 1997
1990-an
GSP9700 menawarkan simulasi tes jalan untuk analisa dan menyelesaikan getaran roda selain dari masalah balance, dan ini mengubah balancer ini menjadi pusat diagnostik roda.
Wheel balancer GSP9700 1997
1990-an
Sensor digital imaging DSP400 menonjolkan target reflektif yang awet dan mudah digunakan. Tiang aligner menggunakan empat kamera untuk mengukur posisi dan orientasi dari setiap target yang dipasang ke roda, dan langsung menampilkan pengukuran wheel alignment.
Sensor kamera DSP400 1998
1990-an
TC3250 menggunakan desain miring ergonomis. Dengan tambahan alat “Plus”, mesin serba bisa ini menjadi tire changer yang di akui EMT paling populer Hunter.
TC3250 1998
1990-an
Desain lift RM yang inovatif membuat akses servis lebih mudah dari mulut depan lift.
Lift RM 1999
2000-an
Lift alignment L421 (14,000 lb.) dan L424 (16,000 lb.) diperkenalkan dengan sliding plate yang lebih panjang dari generasi sebelumnya.
Lift Four-Post 2001
2000-an
Lift alignment RX9 membawa beberapa fitur yang disukai, seperti desain terbuka di depan dan belakang yang mempermudah akses servis, platform extra lebar di 24”, selang angin terintegrasi, dan pilihan untuk menanam lift di lantai.
Lift scissor RX9 2001
2000-an
Chairman Hunter, Steve Brauer, memimpin peluncuran tradisional GSP9712 pertama. Sistem wheel balancing revolusioner ini membawa banyak hal baru ke industri, seperti StraightTrak®, yang mengukur dan memperbaiki masalah tire pull.
Wheel balancer GSP9712 2002
2000-an
Hunter Deutschland GmbH dibuka. Kantor dan pusat pelatihan dekat Munich memberikan pabrik mobil Jerman dukungan engineering yang sama dengan yang sudah disediakan untuk pabrik A.S.
Hunter Deutschland GmbH 2002
2000-an
Aligner 811, dengan sensor digital imaging DSP600, dan WinAlign® 7.0, memberikan produktivitas, keuntungan, dan nilai lebih. Sistem ini memimpin industri selama lima tahun.
Sistem alignment 811 2003
2000-an
Dirancang khusus untuk penggunaan heavy-duty, sensor alignment seri DSP500T memberikan ketepatan dan keandalan pengukuran yang belum pernah dilihat dalam industri heavy-duty sebelumnya.
Sensor DSP500T 2004
2000-an
Sistem alignment kamera Hunter Engineering yang canggih mendapatkan persetujuan dari BMW, Daimler Chrysler, dan Volkswagen Audi Group (VAG). Hunter saat ini satu-satunya supplier aligner dengan persetujuan dari ketiga pabrik Jerman ini.
Persetujuan OEM 2004
2000-an
Teknologi balancing SmartWeight® yang revolusioner diperkenalkan. Metode balancing ini, yang sudah dipaten, meningkatkan hasil balancing sementara meminimalisir timah pemberat yang digunakan operator.
SmartWeight® 2005
2000-an
Keluarga tire changer TCX500 diperkenalkan. Kelompok tire changer table-top ini dapat menservis kendaraan passenger sampai medium duty. Lini tire changer ini nantinya menjadi standar industri dan seri yang paling populer Hunter.
Tire changer seri TCX500 2005
2000-an
Balancer GSP9200 diperkenalkan. Walaupun dirancang sebagai model yang lebih kecil, balancer ini padat dengan fitur-fitur canggih, seperti SmartWeight®, penempatan timah dengan garis laser, tongkat data dobel otomatis, Spindle-Lok®, scan velg, dan Quick-Thread®.
Balancer GSP9200 2006
2000-an
Pabrik Durant, Mississippi, mencapai tonggak pencapaian dan merayakan 30 tahun produksi dan perakitan lift Hunter.
30 tahun Durant, Mississippi 2006
2000-an
Generasi ketiga GSP9700 meningkatkan model paling populer Hunter dengan membawa peningkatan seperti operating sistem Linux, monitor LCD berwarna, port USB untuk thumb drive, dan logo custom di layer utama
Peningkatan GSP9700 2007
2000-an
WinAlign® 11.1 membawa peningkatan, seperti printout CodeLink® baru dan dukungan untuk sensor DSP700. Aplikasi TouchRemote® untuk iPhone® membawa dinamika baru ke WinAlign®.
Peningkatan WinAlign® 2010
2000-an
Auto34 membawa tingkat kendali baru untuk ganti ban dengan control panel yang sederhana. Teknisi dapat melakukan semua pekerjaan tanpa sendok ban.
Tire changer Auto34 2008
2000-an
Hunter memperkenalkan resmi balancer SmartWeight® — balancer produktif untuk semua bengkel. Dengan integrasi penuh dengan teknologi balancing SmartWeight®, ia juga membawa banyak pilihan kuat, seperti lift roda, AutoClamp, sistem laser posisi jam 12, dan printer.
Balancer SmartWeight® 2009
2000-an
Lift four-post L441 dan L444 menyediakan kapasitas angkat 18,000 lbs dan pilihan desain depan terbuka maupun tertutup.
Peningkatan Four-Post 2009
2010-an
WinAlign® 11.1 membawa peningkatan, seperti printout CodeLink® baru dan dukungan untuk sensor DSP700. Aplikasi TouchRemote® untuk iPhone® membawa dinamika baru ke WinAlign®.
Peningkatan WinAlign® 2010
2010-an
HE421 HawkEye Elite® dengan target TD diperkenalkan. Target yang benar-benar tiga dimensi dan menghilangkan sentuhan metal ke metal dan kebutuhan pasang target dengan pas di tengah. Sistem ini dibuktikan lebih cepat, ringan, dan awet dari yang lain, dan ini mengubah bagaimana bengkel melakukan alignment kendaraan.
HawkEye Elite® 2011
2010-an
Hunter membuka kantor di Beijing, China. Pasar Cina ada dalam periode pertumbuhan dan ekspansi cepat.
Hunter China 2011
2010-an
Sistem Quick Check® Hunter memberikan cek alignment cepat dan tepat langsung di jalur service. Sistem ini menjadi salah satu best seller Hunter Engineering, dalam waktu yang memecah rekor.
Quick Check® 2012
2010-an
Seri lift RX diperluas dengan perkenalan RX 16. Versi di atas lantai sangat tipis, hanya 9” di titik ter-rendah, tapi dengan fitur Power-Up inovatif, lift bisa mengubah titik angkatnya, untuk memaksimalkan kapasitas.
Peningkatan lift RX 2012
2010-an
Sensor DSP700T diperkenalkan ke pasar Heavy-Duty. Sensor ini bisa mengukur ketiga as sekaligus. Dirancang untuk mengikuti ketepatan dan kemudahan sistem kendaraan passenger, dunia Heavy-Duty sekarang ada produk serupa yang ringan, cepat, dan akurat.
Sensor DSP700T 2013
2010-an
Pabrik Hunter di Raymond, Mississippi diperluas sebesar 66,000 square feet, di antaranya untuk fasilitas elektronika canggih, untuk produksi assembli elektronika mutakhir untuk banyak produk Hunter.
Perluasan Raymond, Mississippi 2014
2010-an
Revolution™ adalah tire changer dengan computer dan otomatis yang bisa diandalkan pertama di industri. Revolution™ menggunakan proses otomatis untuk semua kombinasi ban dan velg, yang menjadikan semua teknisi jadi pakar. Ia beda sendiri sebagai tire changer tersertifikasi UL pertama di dunia, dan dirancang dan rakit sepenuhnya di AS.
Tire changer Revolution™ 2014
2010-an
Karena pertumbuhan pesat di pasar Canada, Hunter Canada pindah ke fasilitas barunya. Bangunannya ada banyak ruangan meeting dan juga Power Bay seperti di fasilitas St. Louis, Missouri.
Hunter Canada 2014
2010-an
Di tahun 2015, kesehatan ban jadi poin penting dengan perkenalannya Quick Tread®. Sistem dapat membaca keempat ban dalam hitungan detik, dan membuat model 3-D. Gambar dari model jadi bagian dari laporan kesehatan ban yang jitu untuk customer.
Quick Tread® 2015
2010-an
Hunter Engineering menjadi exhibitor terbesar selain pabrik mobil di pameran SEMA, dengan booth luas 7,000 square foot booth dan staff lebih dari 100 karyawan HQ maupun tim sales & service Hunter.
Pameran SEMA 2016
2010-an
Road Force® Elite, menggunakan teknologi kamera yang dipatenkan Hunter untuk mengukur dimensi dan runout roda secara otomatis. GM mengumumkan bahwa Road Force® Elite adalah mesin yang diperlukan di semua fasilitas servis di AS.
Road Force® Elite 2017
2010-an
AutoComp Elite® memperkenalkan teknologi Kompensasi Otomatis yang dipatenkan dan interface touchscreen yang intuitif. Ia juga mendapatkan persetujuan OEM dengan sangat cepat.
AutoComp Elite® 2017
2010-an
Revolution™ WalkAway™ menyediakan penggunaan otonom selama 80 detik saat proses buka bead dan melepas ban, dan membawa penghematan waktu 25% atau lebih saat dihitung sepasang dengan wheel balancing.
Fitur otonom 2018
2010-an
Quick Check Drive® menyediakan pemeriksaan alignment tanpa orang, tanpa butuh pengereman maupun tenaga kerja. Kamera tambahan bisa menangkap 40+ foto per kendaraan, untuk melindungi bengkel dari claim kerusakan yang salah.
Inspeksi tanpa orang 2019
Mesin Hunter HawkEye Elite® Untuk produktivitas yang lebih tinggi menghasilkan keuntungan yang lebih besar
Standar dunia untuk mesin wheel alignment
Ukur alignment dalam 70 detik
Perangkat lunak WinAlign® tidak tertandingi di industri ini
Software WinAlign® yang tidak tertandingi dalam industri
Adaptor QuickGrip® untuk pemasangan mudah tanpa sentuhan besi ke besi
Konfigurasi yang menyesuaikan untuk setiap luas lokasi
Integrasi Fully Integrated Alignment dengan lift melangsingkan proses
Konektivitas HunterNet® 2 untuk melihat dan mengelola kinerja
Mendiagnosis masalah getaran dengan cepat yang tidak dapat diidentifikasi oleh penyeimbang tradisional
Road Force® Elite secara singkat
Lakukan test dan balance Road Force® lebih cepat dari semua balancer tradisional
Tuntaskan getaran dan berikan “rasa mobil baru” dengan diagnostic load roller
Ukur dimensi roda secara otomatis dengan sistem kamera yang sudah dipatenkan
Bisa menyesuaikan tempat pemasangan timah pada roda
Lokasi berat diidentifikasi di mana saja di sepanjang roda
Maksimalkan efisiensi menggunakan teknologi SmartWeight®
Database kendaraan TPMSpecs® ada langsung di mesin
Kalibrasi mandiri dengan proses eCal otomatis yang sudah dipatenkan
Portal online HunterNet® 2 menghitung omzet, hasil balance, ROI, dan lain-lain
Revolution™ secara singkat
Mode WalkAway™ semi-otomatis menghemat 25% waktu untuk satu set 4 ban
Keselamatan tak tertandingi untuk roda maupun teknisi
Fitur otomatis dan touchscreen meminimalisir pentingnya pengalaman
Rata-rata waktu pengerjaan 2 menit untuk semua tipe ban dan velg
Lebih sederhana 13 keputusan dibanding tire changer manual
Portal online HunterNet® 2 melacak omzet, hasil, ROI, dan lain-lainnya
Produktivitas maximal, ruang minimal
Fitur ekslusif, kemampuan lebih
EKSKLUSIF
Kecepatan turun cepat
- Waktu turun 50% lebih cepat
- Lift memastikan landasan halus dengan memperlambat saat hampir kena lantai